Pandeglang, 25 November 2024 – SMKN 14 Pandeglang turut memperingati Hari Guru Nasional yang jatuh pada hari ini. Hari istimewa ini menjadi momentum untuk mengapresiasi jasa para guru yang telah berdedikasi mencerdaskan generasi muda, sekaligus merenungkan tantangan-tantangan yang dihadapi dunia pendidikan.
Pada upacara yang dilaksanakan di halaman sekolah, Kepala SMKN 14 Pandeglang, Ida Rohayati, S.P., M.Pd., menyampaikan pidatonya dengan penuh haru. “Hari Guru Nasional adalah momen bagi kita semua untuk tidak hanya mengenang perjuangan para guru, tetapi juga memperkuat komitmen kita untuk terus memperbaiki kualitas pendidikan di Indonesia. Pendidikan yang maju hanya bisa tercapai dengan dukungan sistem yang baik, kesejahteraan guru yang layak, dan perlindungan hukum yang adil,” ujarnya.
Selain itu, beliau juga menyoroti pentingnya dukungan masyarakat dan pemerintah dalam mewujudkan harapan besar tersebut. Menurutnya, guru tidak hanya membutuhkan penghargaan moral tetapi juga kepastian atas hak-hak mereka, termasuk pengembangan kompetensi yang berkelanjutan.
Para siswa SMKN 14 Pandeglang juga turut menyampaikan apresiasi mereka melalui berbagai kejutan dan persembahan lagu bertema guru. Mereka menyadari bahwa peran guru sangat besar dalam membimbing mereka menuju masa depan yang cerah.
Hari Guru Nasional kali ini menjadi pengingat bahwa pendidikan adalah tanggung jawab bersama. Dengan sinergi antara guru, siswa, orang tua, dan pemerintah, cita-cita untuk mewujudkan sistem pendidikan yang lebih baik, kesejahteraan guru yang meningkat, serta perlindungan hukum yang kuat bukanlah hal yang mustahil.
Selamat Hari Guru Nasional 2024! Terima kasih atas dedikasi dan perjuangan tiada henti para guru di seluruh Indonesia. Selamat Hari Guru untuk Semua Guru Hebat di Seluruh Indonesia.
GURU HEBAT, INDONESIA KUAT.
Berita ini disampaikan oleh Arif Yuwono.